fbpx

Strategi Promosi di Tengah Krisis COVID-19

Kini virus corona semakin merebak di Indonesia membuat pebisnis semakin menderita. Adanya larangan untuk keluar rumah tentu saja membuat penjualan semakin menurun dan aktivitas ekonomi di Indonesia berdampak buruk. Dari kasus seperti ini, para pebisnis dituntut untuk merancang strategi promosi di media online agar dapat bersaing atau unggul dengan pebisnis yang lain. Strategi promosi seperti apa yang dapat Anda lakukan agar jualan tetap laris manis ditengah krisis COVID-19 ini? Mari simak penjelasannya.

Gratis Ongkir

Sekarang ini bisnis online tidak terlepas dari yang namanya pengiriman. Karena jarak antara penjual dan pembeli terbilang jauh, terjadilah penggunaan ekspedisi pengiriman yang biasanya biaya pengiriman berkisar 15.000 sampai 50.000 (tergantung jarak pengiriman). Hal ini yang dirasa menjadi beban untuk para pembeli. Dengan mencantumkan “Gratis Ongkir” pada kata-kata promosi bisnis Anda, maka hal tersebut bisa menghilangkan keberatan calon pembeli sehingga peluang terjadinya deal antara penjual dan pembeli sangat tinggi.

Garansi

Anda bisa memberikan jaminan kepada pembeli jika terjadi sesuatu yang tidak mereka inginkan pada produk Anda. Misalnya produk Anda terdapat sedikit defect, Anda bisa menggantinya dengan barang baru. Maka kekhawatiran customer terhadap produk Anda akan hilang. Pembeli juga akan merasa beruntung karena tidak perlu mengeluarkan biaya lagi ketika ada terjadi sesuatu yang tidak diinginkan

Promo

Siapa yang tidak tergiur dengan kata “promo”? Kata ini selalu behasil dilakukan para pebisnis untuk menarik pembeli. Pembeli merasa untung karena mereka mendapatkan barang dengan harga yang lebih murah dari biasanya. Kata ini bisa Anda gunakan disaat krisis COVID-19 karena sekarang banyak orang yang berbelanja mengandalkan promo.

Limited

Scarcity adalah hal yang tepat untuk Anda perkuat dimasa Covid ini. Karena kebutuhan yang mendesak, customer akan dengan cepat menyadari bahwa produk Anda merupakan kebutuhan mereka sehingga tanpa berpikir panjang mereka membeli produk Anda. Jadi, Anda bisa menggunakan kata “Limited” untuk menjadi scarcity dan menimbulkan urgency pada pembeli.

Nah itu dia beberapa kata yang dapat Anda pakai untuk promosi di tengah krisis covid-19 ini. Tetapi selalu diingat jika Anda menggunakan kata-kata tersebut pastikan Anda juga mewujudkannya, bukan semata hanya untuk menarik customer saja. Selamat mencoba!

 

Baca juga: Strategi Mempertahankan Bisnis di Tengah Wabah COVID-19

Instagram : @digitalmarketingschool.id

Telepon : +62 814-6125-4844

E-mail : info@tuw.co.id

 

Post a Comment